Apa itu NFT (L)Earner?

4 min read
To Share and +4 nLEARNs

Sebuah Koleksi NFT baru yang tak kalah menarik dan baru kini telah dirilis di Ekosistem NEAR. Sebelum kita mempelajari apa itu koleksi (L)Earner NFT, berikut adalah ringkasan singkat tentang apa itu NFT. Jangan sungkan untuk langsung melewatinya saja jika kamu sudah familiar dengan NFT.

Apa itu NFT?

NFT adalah singkatan dari Non-Fungible Token. NFT adalah aset digital unik yang informasi pengenalnya direkam pada smart contract. Informasi pada smart contract inilah yang membuat NFT unik. NFT adalah aset yang bersifat non-fungible. Aset non-fungible bersifat tidak dapat dibagi. Sebagai contoh, kamu tidak dapat mengirim seseorang bagian atau pecahan dari sebuah lukisan atau tiket.

NFT adalah sertifikat kepemilikan digital untuk aset digital. NFT adalah smart contract yang digunakan untuk mengamankan aset digital. Setelah ditulis, NFT tersebut akan diterbitkan menjadi token (ERC-721 atau NEP-171) di blockchain. Apa pun dapat diubah menjadi NFT, dan yang paling populer adalah dalam bentuk video, GIF, atau JPEG.

Apa itu Koleksi NFT (L)Earner?

Koleksi (L)Earner NFT adalah kolaborasi antara komunitas Learn Near Club (LNC) dan Denis Bashev, salah satu desainer grafis pemenang penghargaan terbaik di Eropa.

Konsep Desain

Konsep desain didasarkan pada keragaman kecerdasan manusia yang dinamis yang didukung oleh keunikan setiap peserta belajar. Setiap manusia adalah individu yang unik yang memiliki pola belajar yang beragam, kekuatan dan kelemahan. Koleksi NFT (L)Earner bertujuan untuk menyoroti individualitas dari setiap pelajar dan bagaimana roda penggerak yang berbeda saling berinteraksi dalam mesin untuk menciptakan manusia yang holistik, masing-masing dengan impian, ketakutan, pengalaman, dan kepribadian unik mereka sendiri.

Bagi mereka yang tidak terbiasa dengan bagaimana kita belajar pada tingkat ilmiah, inilah intinya:

Ketika Anda secara aktif terlibat dalam mempelajari sesuatu, neuron (sel otak) mulai membentuk hubungan antara satu sama lain. Pada awalnya koneksi ini sangat lemah, dan pengetahuan tidak sepenuhnya terikat pada memori jangka panjang. Seiring berjalannya waktu dan anda menghabiskan lebih banyak waktu untuk mempelajari suatu konsep, koneksi ini menjadi lebih kuat dan berkomitmen pada memori jangka panjang. Pengetahuan anda sebenarnya tersimpan dalam miliaran koneksi saraf antar neuron di otak manusia. Proses ini disebut pembelajaran Hebbian

Ide mengenai figur tongkat/ stick people didasarkan pada sistem saraf manusia. Segmen yang terdiri dari “stick people” terinspirasi oleh selubung mielin yang membantu impuls listrik ditransmisikan melalui neuron.

Pose karakter mewujudkan kombinasi tak terhitung dari koneksi saraf yang menyatu dalam mikrosom mereka sendiri untuk membentuk ingatan jangka panjang yang berbeda dari suatu konsep atau aktivitas. Segmen garis diplot pada bidang kartesius untuk menciptakan pose yang menyenangkan.

Palet warna dipilih dengan cermat oleh Denis untuk memberikan penghidupan, dan menambahkan nada yang lebih menyenangkan pada manusia tongkat ini. Ini melambangkan kegembiraan dalam belajar. Kegembiraan belajar bukanlah sesuatu yang hanya bisa dirasakan dengan kepuasan instan. Ini adalah puncak dari semua cara bahwa kehausan akan keterampilan dan pengetahuan baru telah meningkatkan kehidupan kita dan kehidupan orang-orang di sekitar kita.

Minting

Semua minters NFT diundang untuk berpartisipasi dalam proyek teranyar ini. Biaya mint mulai dari 2 $NEAR dan secara bertahap meningkat seiring bertambahnya koleksi hingga mencapai batas 10.000 NFT. Para minters bisa melakukan:

  • Membuat– perangkat lunak menghasilkan postur acak, dan mencampur warna sebanyak yang kita suka, sehingga kita mendapatkan (L)Earner NFT yang kita inginkan. Sebagian besar NFT di pasar “dibuat” dari model yang dibuat sebelumnya, sedangkan (L)Earner NFT memiliki jumlah kombinasi yang hampir tidak terbatas yang menciptakan NFT yang benar-benar unik untuk kita.
  • Nama– beri nama untuk (L)Earner NFT milikmu, buat seunik karakter milikmu dan keinginanmu
  • Mint– minting NFT anda dan amankan di blockchain NEAR.
  • Kurasi– kumpulkan sebanyak yang anda inginkan dan kurasi koleksi pribadi asli milik anda
  • Perdagangkan– beli dan jual (L)Earn NFT di Paras NEAR NFT Marketplace

Manfaat NFT (L)Earner LNC

Kamu tidak hanya mendapatkan NFT keren saat minting (L)Earner NFT, kamu juga mendapatkan fasilitas praktis sebagai anggota komunitas LNC resmi seperti:

  • Prioritas akses awal 2 jam ke laman Redeem to NEAR
  • Bukti Mint (L)Earn NFT
  • Lebih banyak lagi yang akan datang nantinya

Bergabunglah dengan grup telegram LNC untuk membagikan (L)Earner NFT anda dengan anggota komunitas lainnya.

Kesimpulan

Koleksi (L)Earner NFT adalah kolaborasi mutakhir antara LNC dan Denish Bashev (desainer grafis pemenang penghargaan). Tujuan dari proyek ini adalah untuk merangkum pengalaman belajar individu dari setiap pelajar ke dalam NFT. Koleksinya terbatas hingga 10.000 NFT. Jadi, dapatkan NFT milikmu selagi bisa!

Generate comment with AI 2 nL
4

Tinggalkan Komentar


To leave a comment you should to:


Scroll to Top
Report a bug👀